Servis Komputer - Servis Printer - Servis Laptop di Gombong || Jl Kenanga No. 6 Gombong - Phone: 0287-3879003 | WA : 0877 1506 1238

Printer Scan Copy Ukuran Folio F4

Printer Canon MX477 dan Canon MX537 adalah Printer Canon Scan Copy ukuran Folio, artinya bisa meng-copy dokumen dan men-scan dokumen dalam ukuran Folio maupun Legal. Kemampuan ini karena adanya fitur ADF (Auto Document Feeder).

Dengan fitur ADF ini kita bisa memindai (scanning) hingga 30 lembar kertas dokumen. Dokumen cukup diletakkan di bagian kertas feeder, Printer secara otomatis akan menarik kertas yang akan di-scan.

Kedua printer di atas adalah printer All in One yang memiliki fungsi Print, Scan, Copy dan Fax. Harganya cukup terjangkau alias murah.  Keunggulan lain kedua printer ini adalah terintegrasinya koneksi Wifi dalam printer ini.

Lewat koneksi Wifi ini, smarpthone, tablet, laptop atau PC anda bisa langsung mencetak dokumen ke printer ini tanpa membutuhkan router. Canggih juga ya ... :)

Perbedaan MX477 dan MX537 adalah pada Printer Canon MX537 terdapat tambahan fitur mencetak bolak-balik (auto duplex printing).

Canon MX477 di harga Rp 1.495.000,- sedangkan MX537 di harga Rp 1.850.000,- Untuk cartrid (katrit-nya) menggunakan seri PG-740 (hitam) dan CL-741 (colour).

Canon Scan Copy MX477
Printer Canon Scan, Copy, Fax seri MX477

Printer Scan Copy Ukuran Folio F4 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Ono Karsono

11 komentar:

  1. Balasan
    1. Yg sekarang keluar seri MX 497 hrg 1.325.000

      Hapus
    2. Mx497 saya error 1250. Udah di buka keluaran kertasnya namun tidak juga Mau ngeprint. Mohon solusinya

      Hapus
  2. Bisa isi ulang di veneta tinta nya?

    BalasHapus
  3. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  4. Maaf gan MX537 brp hrgnya skr...

    BalasHapus
  5. MX 537 sdh tidak keluar, penggantinya pake seri MX 497 harga Rp 1.275.000

    BalasHapus